Wajib Tahu! Cara Cek IMEI HP untuk Kenali HP Legal dan Ilegal

Daftar Isi
Wajib Tahu! Cara Cek IMEI HP untuk Kenali HP Legal dan Ilegal
AlbinusTejoS.com - Halo sobats...

Sudah tahukah Sobats bahwa setiap perangkat smartphone atau HP memiliki IMEI?

Nah sobats, setiap orang termasuk kita harus tahu bagaimana cara cek IMEI pada ponsel yang baru saja dibeli, khususnya untuk hp bekas.

IMEI atau International Mobile Equipment adalah kode berupa 15 digit angka yang merupakan identitas dari perangkat tersebut.

Fungsi utamanya adalah untuk mengecek apakah ponsel yang digunakan tersebut terdaftar atau tidak, khususnya di Indonesia wajib terdaftar di data pusat Kementerian Perdagangan dan Kementerian Perindustrian.

Nah, pada artikel kali ini kita akan sharing cara cek IMEI HP atau smartphone yang kita miliki.

Cara Cek IMEI HP Sendiri

Tujuan utama dari adanya IMEI adalah untuk mengatasi ponsel ilegal. Oleh karena itulah kebanyakan ponsel yang dijual di black market seringkali memiliki IMEI palsu atau tidak terdaftar.

Sobats yang hobi membeli ponsel ilegal tentu harus waspada akan hal ini, karena perangkat berpotensi tidak bisa digunakan. Dampaknya juga kartu SIM pengguna akan diblokir oleh pemerintah.

Untungnya cara mengecek mengecek IMEI ini sangat mudah. 😁
Berikut ini beberapa pilihan caranya.


Mengecek Kardus Kemasan HP

Cara yang pertama adalah dengan mengecek IMEI yang tertera pada kardus atau box kemasan hp.
Sobats bisa mengecek di bagian samping, belakang, atau bawah kardus dekat dengan barcode.

Di bagian tersebut terdapat 15 digit kode IMEI yang bisa dicek.

cara cek IMEI HP melalui kotak

Mengecek dengan Kode Dial

Pilihan lainnya adalah menggunakan kode dial.
Cara ini tidak akan menghabiskan pulsa sehingga aman untuk dilakukan.

Pertama Sobats bisa masuk ke menu Telepon di ponsel kemudian ketik kode *#06#.

Saat sobats tekan tanda # di belakang kode *#06, biasanya akan langsung muncul nomor IMEI-nya.

Namun jika tidak muncul, sobats bisa lanjutkan dengan tekan tombol telepon maka kode atau nomor IMEI sebanyak 15 digit akan muncul.

Cara cek IMEI HP dengan kode dial

Mengecek melalui Menu Pengaturan

Terakhir Sobats bisa mengeceknya melalui menu Pengaturan atau Setelan atau Settings di ponsel.

Sebagai contoh kali ini saya akan menggunakan langkah-langkah pada ponsel Xiaomi saya.

Pertama masuk ke menu Pengaturan dengan ikon gear terlebih dahulu.

Selanjutnya pilih menu Tentang Ponsel yang tampil pada bagian paling atas.

Pilih lagi menu Keseluruhan Spesifikasi.

Scroll ke bawah hingga menemukan menu Status.

Nah dalam menu Status ini Sobats akan melihat informasi nomor IMEI.

Cara cek IMEI HP dari menu pengaturan

Mengecek melalui Website Resmi Apple

Khusus Sobats yang menggunakan iphone selain dengan cara di atas, cara cek imei iphone juga bisa dilakukan melalui situs resmi Apple.

Caranya tinggal buka situs:
https://appleid.apple.com

Kemudian sign in ke akun dengan ID Apple.

Pilih menu Perangkat dan akan muncul informasi nomor IMEI.


Baca juga: Cara Cek Windows Asli atau Bajakan

Cara Cek IMEI yang Terdaftar Resmi di Indonesia

Apabila sudah menemukan 15 kode IMEI ponsel Sobats, sobats bisa melanjutkan untuk mengecek apakah IMEI tersebut terdaftar di Kemenperin atau tidak.

Fungsinya untuk tahu apakah ponsel sobats tersebut merupakan ponsel ilegal atau masuk dan terdaftar resmi di Indonesia sehingga aman untuk dioperasikan di Indonesia.

Berikut langkah-langkah untuk mengeceknya.

Pertama buka web browser, bisa di ponsel atau komputer.

Kemudian akses website Kemenperin di alamat:

https://imei.kemenperin.go.id/


Pada halaman situs tersebut, Sobats tinggal memasukkan 15 digit angka yang tadi sudah dicatat atau didapatkan.

Tekan ikon kaca pembesar (lensa) agar situs memproses pencarian.

Tunggu sampai muncul informasi.

Jika terdaftar, maka akan muncul informasi IMEI terdaftar.

cara cek imei terdaftar kemenperin

Jika tidak, maka informasinya IMEI tidak terdaftar yang artinya ponsel tersebut ilegal.

Update: sekarang akses untuk cek IMEI Kemenperin hanya bisa diakses oleh perusahaan, akses untuk publik ditutup oleh mereka.


Penutup

Selalu hati-hati jika sebelumnya Sobats sering membeli ponsel di black market karena tergiur dengan harganya yang murah.

Apalagi jika membeli tanpa kardus yang pastinya mempersulit pengecekan IMEI.

Pastikan untuk mengecek IMEI ponsel sebelum membelinya ya sobats... supaya aman!

Terlebih jika Sobats ingin menggunakan ponsel untuk keperluan bisnis.
Jangan sampai kartu SIM Sobats diblokir oleh pemerintah atau provider karena ketahuan menggunakan ponsel ilegal.

Okay sobats sekian artikel kali ini, semua cara cek IMEI untuk mengetahui apakah ponsel atau HP kita sudah terdaftar atau belum sangat mudah bukan?

Silakan dibagikan ke keluarga dan sobats-sobats lain yang mungkin membutuhkan. 😁 Have a good day! oh ya... Happy New Year sobats! 🥳🎉

Posting Komentar